Sosial Media

Manfaat Instagram Reels untuk Bisnis dan Contoh Kontennya

Manfaat Instagram reels untuk bisnis

Seiring perkembangan teknologi, Instagram turut mengembangkan berbagai fiturnya untuk kenyamanan pengguna. Belum lama ini, Instagram menghadirkan Reels yang akhirnya menjadi fitur populer. Reels pertama kali dirilis di Indonesia pada 24 Juni 2021 yang sebelumnya hanya dapat digunakan di beberapa negara. Selain untuk media hiburan, fitur terbaru dari Instagram tersebut diyakini dapat membantu para pemilik bisnis untuk mempromosikan produk atau jasanya. Melalui Instagram Reels untuk bisnis, kegiatan marketing dapat dilakukan dengan lebih mudah. Target pasar yang dijangkau pun juga lebih luas sehingga perusahaan dapat semakin dikenal.

Instagram Reels merupakan fitur unggahan video 15 detik di stories maupun feed yang bisa dimodifikasi dengan musik dari pengguna, stiker, maupun teks. Reels juga bisa digabungkan dengan video atau foto lain. Tidak hanya itu, pengguna juga dapat memperlambat atau mempercepat video yang diunggahnya sehingga dapat menggambarkan suatu brand dengan lebih jelas serta menojol dari sisi estetika. Tidak sama dengan story Instagram biasa, pengguna bisa menggali kreativitas secara lebih dalam pada fitur terbaru dari Instagram ini.

Manfaat Instagram Reels untuk Menunjang Bisnis

Manfaat Instagram Reels untuk Bisnis

Dengan segala keunggulan yang dimiliki, Reels menjadi media yang saat ini dinilai paling efektif untuk mengenalkan bisnis. Dari Instagram Reels untuk bisnis, pemilik usaha juga akan mendapatkan manfaat seperti berikut ini.

1. Mendorong Engagement Post

Postingan pada akun bisnis Instagram sebisa mungkin harus bisa menarik minat pengunjung untuk melihat akun dan kemudian mencari tahu tentang produk atau layanan yang ditawarkan. Untuk membuat pengunjung berminat terhadap suatu akun bisnis, konten yang dibuat harus menarik dan relevan dengan kesukaan mereka. Semakin populer reels, maka akan semakin besar peluang konten tersebut disaksikan lebih banyak orang dan akan lebih banyak pula menjangkau pasar.

2. Meningkatkan Followers

Instagram Reels untuk bisnis yang meningkatkan engagement juga akan berdampak pada bertambahkan pengikut. Dengan syarat, akun bisnis harus menyajikan konten yang menarik atau memberikan penawaran yang sangat menggiurkan. Informasi yang berguna juga akan mendorong pengguna Instagram untuk mengikuti sebuah akun bisnis. Peningkatan jumlah pengikut di akun bisnis Instagram kemudian akan membuat sebuah brand semakin dikenal dan dipercaya. Jelas bahwa calon konsumen akan lebih percaya terhadap akun Instagram dengan pengikut yang lebih banyak. Akhirnya keuntungan bisnis pun dapat dimaksimalkan dengan memanfaatkan fitur reels di Instagram.

Baca Juga: 5 Tips Desain Instagram agar Konversi dan Makin Ciamik

3. Sebagai Alternatif dari Facebook Ads

Fitur Instagram Reels untuk bisnis dapat digunakan sebagai alternatif pengganti maupun tambahan saat menggunakan layanan Facebook Ads. Menggunakan reels di Instagram sangat cocok bagi pebisnis yang baru merintis usaha dan belum memiliki banyak dana untuk melakukan promosi di Facebook Ads. Pebisnis bisa lebih mudah untuk mendapatkan banyak viewers melalui Instagram reels tanpa harus mengeluarkan dana dari anggaran bisnis. Apalagi jika konten yang dibuat bisa tampil di Reels Explore Page, maka puluhan ribu viewers bisa didapat dalam waktu yang singkat.

4. Media Kolaborasi Bisnis

Reels dari Instagram ini juga sudah dilengkapi dengan tools “remix this video” yang bisa membantu untuk menjalankan kerjasama dengan mitra bisnis lain. Lebih dari satu video bisa digabungkan menjadi konten yang lebih menarik. Audiens juga akan mendapatkan informasi yang lebih lengkap dari video kolaborasi tersebut sehingga peluang untuk meningkatkan jumlah pengikut juga semakin besar. Dalam memanfaatkan fitur Instagram Reels untuk bisnis pastikan memilih mitra yang sesuai dengan jenis bisnis serta menciptakan konten yang tidak keluar dari jalur.

Contoh Konten untuk Instagram Reels

Konten Instagram Reels

Dalam membuat konten Instagram reels untuk kebutuhan bisnis, dibutuhkan ide-ide yang selalu segar. Ide pembuatan konten bisa diperoleh dengan mengikuti tren yang sedang berkembang namun harus tetap sesuai dengan jenis bisnis. Berikut contoh ide konten yang bisa dibuat menggunakan Instagram Reels.

1. Tutorial atau Panduan

Konten Instagram Reels untuk bisnis berupa tutorial atau panduan merupakan konten yang cukup populer saat ini. Selain itu, konten sejenis ini juga cocok digunakan untuk bisnis di bidang apapun. Salah satunya di bidang kecantikan yang khususnya menjual berbagai produk seperti skincare atau make up. Konten yang sesuai dengan jenis bisnis ini dapat berupa tutorial make up maupun panduan penting lainnya. Contoh lain di bidang industri fashion, konten yang dibuat bisa berupa mix and match fashion. Bisnis di bidang elektronik bisa dengan membuat konten cara menggunakan mesin cuci yang efektif, misalnya. Selain dapat meningkatkan viewers, konten berupa tutorial atau panduan dapat bermanfaat bagi banyak orang.

2. Tips dan Trik

Sama dengan konten tutorial atau paduan, konten tips dan trik juga bisa menjadi ide untuk konten Instagram Reels. Konten berupa tips dan trik termasuk dalam jenis konten umum dan aplikatif. Tips dan trik yang disajikan bisa menjadi pengetahuan yang bermanfaat bagi audiens. Apalagi jika tips dan trik sangat mudah ditirukan dan sesuai dengan kehidupan sehari-hari. Contoh konten tips dan trik dalam bisnis kecantikan seperti tips memilih warna pakaian yang sesuai dengan tone kulit, trik mengaplikasikan pensil alis dengan mudah dan sejenisnya.

3. Tantangan atau Challenge

Di Instagram, tren challenge atau tantangan terus berkembang seiring waktu. Jenis tantangannya pun beragam, mulai dari aksi tertentu hingga dance dengan musik yang sedang hits. Tren tantangan ini dapat menjadi ide konten Instagram Reels untuk bisnis. Konten reels berisi tantangan bisa dimanfaatkan untuk mempromosikan produk. Di dalam konten bisa menyajikan deskripsi produk yang ditawarkan atau pilihan variasi kemudian diiringi dengan dance yang sedang viral. Pembuatan konten seperti ini menuntut adanya kerjasama tim.

4. Vlog (Virtual Blog)

Mendokumentasikan aktivitas sehari-hari dan diselipi dengan promosi produk dapat dijadikan ide yang menarik untuk konten Reels bisnis. Promosi produk dapat berupa menjelaskan keunggulan dari produk tersebut serta menunjukkan keefektifan nya jika digunakan dalam sehari-hari. Selain itu, konten tersebut juga dapat menarik minat calon konsumen sehingga memiliki keinginan untuk mencoba produk yang ditawarkan. Pembuatan konten ini pun termasuk cukup mudah, namun penting untuk selalu memperhatikan dengan baik setiap detailnya.

Baca Juga: Gampang Banget! 10 Langkah Saja Untuk Buat Reels IG

5. Behind The Scene

Konten Instagram Reels untuk bisnis yang tak kalah populer lainnya adalah behind the scene. Kebanyakan orang lebih tertarik dengan konten tersebut karena merasa penasaran dengan proses pembuatan produk atau jasa yang ditawarkan. Dengan mengetahui hal-hal lain di belakang proses produksi, audiens akan semakin percaya terhadap produk tersebut. Dari kepercayaan yang sudah terbangun, tidak akan sulit untuk membangun branding terhadap bisnis. Selanjutnya, keuntungan pun akan semakin mudah didapat.

Fitur Instagram Reels untuk bisnis merupakan pilihan terbaru bagi pemilik bisnis untuk memperkenalkan produk atau jasa mereka. Fitur ini memiliki banyak manfaat untuk menunjang keberhasilan bisnis. Ide konten yang dibuat pun sangat beragam dan bisa disesuaikan dengan jenis bisnis maupun produk yang ingin dikenalkan.

Mau dapat ide konten Instagram dan media sosial lainnya? Bisa menggunakan layanan sosial media manajemen dari Buzzup.id. Temukan cara terbaik untuk mengelola sosial media Anda.

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *