SEM

Tutorial Lengkap Dalam Memulai Iklan Google Ads

Memulai Iklan Google Ads untuk Pemula

Memulai iklan Google Ads merupakan salah satu langkah efektif dalam meningkatkan penjualan bisnis online. Hingga hari ini, banyak pelaku bisnis yang berhasil mendapatkan profit dalam jumlah besar lewat iklan Google Ads. Luasnya cakupan pasar Google menjadikan Google Ads sebagai media iklan yang paling tepat dalam mempromosikan bisnis di era digital.

Jika sedang berencana untuk meningkatkan penjualan bisnis secara online lewat iklan Google Ads, silahkan mengikuti panduan lengkapnya berikut ini.

Membuat Akun Google Ads

Membuat Akun Google Ads sebelum memulai Iklan Google Ads

Untuk memulai iklan Google Ads, Anda perlu memiliki akun lebih dulu. Silahkan membuka situs Google Ads lalu ikuti keseluruhan proses pembuatan akun hingga selesai. Setelah selesai, Anda akan diarahkan ke laman untuk memilih goal iklan.

Jika Anda baru pertama kalinya membuat akun Google Ads, Google secara otomatis mengatur iklan Anda secara otomatis. Sedangkan, jika Anda menginginkan kontrol penuh terhadap iklan tersebut, silahkan memilih Expert Mode.

Memilih Apa yang ingin Anda dapatkan

 

Menentukan Tujuan Iklan

Selanjutnya, Anda akan menentukan goal atau tujuan dalam memasang iklan. Adapun beberapa pilihan goals yang bisa Anda pilih di antaranya seperti Sales, Leads, Website Traffic, Product and Brand Consideration, Brand Awareness and Reach, App Promotion, dan Local Store Visits and Promotion.

Tentukan Tools dalam Memulai Iklan Google Ads

Memilih Jenis Tampilan Iklan

Ketika memasang iklan pada Google Ads, Anda dapat memilih beberapa jenis tipe campaign. Berikut beberapa ulasan selengkapnya.

Search Campaign

Search Campaign

Jenis iklan yang dikenal juga dengan iklan teks. Berisikan judul yang mengarahkan audience ke website tujuan.

Display Campaign

Display Campaign dalam memulai iklan Google Ads

Iklan yang bisa berupa teks maupun gambar dan sering terdapat di bagian situs partner Google.

Shopping Campaign

Shopping Campaign

Jenis iklan yang menampilkan informasi produk dalam bentuk katalog.

Video Campaign

Video Campaign

Jenis iklan berupa video singkat. Durasi pada umumnya sekitar 5 hingga 15 detik saja.

App Campaign

Jenis iklan untuk mempromosikan aplikasi tertentu.

Smart Campaign

Iklan yang dikelola Google dengan memanfaatkan bantuan machine learning.

Local Campaign

Jenis iklan yang dibuat dengan tujuan untuk mempromosikan toko fisik.

Melengkapi Pengaturan Dasar Iklan

Melengkapi Pengaturan Dasar pada Setting Iklan Google Ads

Selanjutnya, Anda harus melengkapi pengaturan dasar campaign yang akan dibuat. Beberapa pengaturan tersebut di antaranya berupa jenis iklan, nama iklan, dan jaringan untuk menampilkan iklan.

Menentukan Durasi Iklan

Tentukan Durasi Iklan

Anda juga akan diarahkan untuk mengatur durasi iklan yang akan ditampilkan. Silahkan membuka menu pengaturan lalu Show More Setting kemudian tentukanlah jumlah durasi video serta tanggal mulai dan tanggal selesai iklan yang akan ditayangkan oleh Google.

Memilih Jangkauan Lokasi dan Bahasa

Untuk memulai iklan Google Ads, Anda juga perlu memilih jangkau lokasi dan bahasa untuk penayangan iklan. Jika menargetkan pasar yang lebih spesifik, Anda bisa mempersempit jangkauan seperti provinsi atau kabupaten saja. Selanjutnya, tentukanlah bahasa yang akan digunakan saat menampilkan iklan.

Saat memulai iklan di Google Ads perlu menentukan Lokasi Iklan

Menentukan Target Audience

Langkah selanjutnya ialah dengan menentukan target audience. Tentukanlah target pasar seperti dari segi demografi, usia, interest, dan lain sebagainya.

Tentukan Target Audience

Mengatur Anggaran Harian untuk Iklan

Dalam menjalankan iklan Google Ads, Anda juga perlu mengatur jumlah budget harian. Google sendiri telah memiliki fitur untuk batas budget. Sehingga, jika anggaran yang telah dimasukkan telah mencapai batas, Google akan menghentikan iklan secara otomatis.

Menentukan Bidding untuk Iklan

Tentukan Bidding Iklan

Bidding merupakan biaya yang harus Anda keluarkan untuk setiap tujuan iklan atau harga klik iklan bisnis Anda. Anda bisa mengaturnya pada konversi, klik atau impression. Jika telah selesai, klik Save and Continue.

Mengatur Keyword untuk Iklan di Ad Groups

Tentukan Iklan yang ingin di pasang

Umumnya, terdapat tiga tipe keyword yang ditentukan oleh Google Ads yaitu exact match, phrase match, dan broad match. Berikut adalah perbedaan dari ketiga keyword tersebut.

Broad Match

Berisikan semua kata dan bisa menyertakan kata lain

Phrase Match

Berisikan semua kata, dalam urutan dan bisa mencakup kata lain sebelum atau sesudah frasa

Exact Match

Hanya berisikan kata-kata tertentu

Membuat Iklan/Ad copy

Buat Ads Copy

Selanjutnya, Anda akan diarahkan pada bentuk tampilan iklan. Karena Google membatasi karakter teks, maka buatlah kalimat yang simple tapi tetap informatif agar audience tertarik untuk mengklik iklan Anda.

Melakukan review

Jika telah menyelesaikan pengaturan, pilihlah menu review lebih dulu sebelum benar-benar memasang iklan Anda pada Google. Lihatlah bagaimana detail iklan yang telah Anda buat. Jika masih terdapat revisi, silahkan melakukan perbaikan lebih dulu.

Melengkapi Detail pembayaran

Saat Memulai Iklan Digital Ads dengan menentukan pembayaran

Langkah terakhir dalam membuat iklan Google Ads ialah dengan melengkapi detail pembayaran. Isilah data-data yang dibutuhkan seperti billing country, timezone, customer info, pilih metode pembayaran dan lainnya. Proses pembayaran bisa dilakukan secara manual maupun otomatis jika Anda memiliki kartu kredit.

Cara Pembayaran

Jika semua telah terisi lengkap, silahkan mengklik centang persetujuan seperti gambar berikut.

Bagaimana, sudah siap memulai iklan Google Ads? Jika masih bingung, silahkan hubungi tim Buzzup.id untuk mendapatkan hasil terbaik dalam memasang iklan Google Ads Anda. Hubungi tim kami segera untuk mendapatkan konsultasi dan harga menarik.

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *